Rabu, 22 Mei 2013

TUGAS 4 PEREKONOMIAN INDONESIA


 CARA MEMPERTAHANKAN SUATU DAERAH DI DALAM NEGARA INDONESIA

·          Penyebab suatu daerah memisahkan diri

Bila dicermati adanya gerakan pemisahan diri sebenarnya sering tidak berangkat dari idealisme untuk berdiri sendiri akibat dari ketidak puasan yang mendasar dari perlakuan pemerintah terhadap wilayah atau kelompok minoritas seperti masalah otonomi daerah, keadilan sosial, keseimbangan pembangunan, pemerataan dan hal-hal yang sejenis. Kekhawatiran tentang perpecahan (disintegrasi) bangsa di tanah air dewasa ini yang dapat digambarkan sebagai penuh konflik dan pertikaian, gelombang reformasi yang tengah berjalan menimbulkan berbagai kecenderungan dan realitas baru.  Segala hal yang terkait dengan Orde Baru termasuk format politik dan paradigmanya dihujat dan dibongkar. Bermunculan pula aliansi ideologi dan
politik yang ditandai dengan menjamurnya partai-partai politik baru. Seiring dengan itu lahir sejumlah tuntutan daerah-daerah diluar Jawa agar mendapatkan otonomi yang lebih luas atau merdeka yang dengan sendirinya makin menambah problem, manakala diwarnai terjadinya konflik dan benturan antar etnik dengan segala permasalahannya. Penyebab timbulnya disintegrasi bangsa juga dapat terjadi karena perlakuan yang tidak adil dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah khususnya pada daerah-daerah yang memiliki potensi sumber daya/kekayaan alamnya berlimpah/ berlebih, sehingga daerah tersebut mampu menyelenggarakan pemerintahan sendiri dengan tingkat kesejahteraan masyarakat yang tinggi. Selain itu disintegrasi bangsa juga dipengaruhi oleh perkembangan politik dewasa ini.  Dalam kehidupan politik sangat terasa adanya pengaruh dari statemen politik para elit maupun pimpinan nasional, yang sering mempengaruhi sendi-sendi kehidupan bangsa, sebagai akibat masih kentalnya bentuk-bentuk primodialisme sempit dari kelompok, golongan, kedaerahan bahkan agama.  Hal ini menunjukkan bahwa para elit politik secara sadar maupun tidak sadar telah memprovokasi masyarakat.  Keterbatasan tingkat intelektual sebagian besar masyarakat Indonesia sangat mudah terpengaruh oleh ucapan-ucapan para elitnya sehingga dengan mudah terpicu untuk bertindak yang menjurus kearah terjadinya kerusuhan maupun konflik antar kelompok atau golongan.
          Dilihat dari masa lalu, dapat kita lihat bahwa Timor Timur melepaskan diri dari Indonesia. Banyak alasan yang menyebabkan Timor Timur memlilih untuk melepaskan diri dari Indonesia. Yang pertama adalah tidak terpenuhinya hak-hak dasar rakyat seperti kesejahteraan, keadilan, keamanan, pendidikan, dan kesehatan. Bukti nyatanya dapat kita lihat pada Papua. Daerah yang dikenal sebagai pusat tambang emas yang besar di Dunia ini ternyata rakyatnya hidup dalam kemiskinan, busung laparpun masih terjadi disini. Minimnya sarana pendidikan, kesehatan, maupun transportasi juga terjadi di sana. Perkara inilah yang membuat saudara-saudara kita di Papua tertarik dengan ide kemerdekaan.

Lalu bagaimanakah cara untuk mencegah hal ini terjadi?
          Yang dapat kita lihat adalah daerah – daerah di bagian timur sana merasa iri dengan daerah bagian barat (contoh : Jakarta) yang selalu ditanggapi dengan sigap bila terjadi suatu masalah. Pemimpin seharusnya bisa lebih adil dalam memperhatikan kondisi daerah secara menyeluruh baik tengah, barat, maupun timur. Pemimpin juga harusnya bisa menumbuhkan dan mengembangkan daerah bagian timur sana agar bisa berkembang secara bersama dan rata dengan daerah bagian tengah dan barat. Caranya mungkin dengan meningkatkan sumber daya alam yang berada di daerah bagian timur. Karena dapat kita ketahui bahwa daerah bagian timur sangatlah kaya akan sumber daya alam. Contohnya Papua, disana terkenal dengan pusat tambang emas terbesar. Kekayaan sumber daya alam di Papua ini harusnya bisa lebih dikembangkan oleh pemimpin, jangan sampai malah jatuh ke tangan Negara asing. Pemimpin harus memberi perhatian lebih kepada Papua. Juga dengan cara meningkatkan pariwisata disana karena daerah bagian timur sana juga sangat indah pemandangannya, ini bisa memicu turis asing untuk menjadikannya wisata mancanegara. Pemimpin juga harus sering memantau daerah bagian timur sana secara teratur serta memberikan masukan serta dorongan semangat kepada para penduduk di daerah bagian timur untuk lebih maju. Para pemimpin juga diharuskan member penjelasan tentang pentingnya persatuan dan kesatuan Negara Republik Indonesia. Tapi yang paling terpenting dari cara mecegah keluarnya daerah tersebut adalah lebih memperhatikan secara intens kepada daerah bagian timur ini, agar daerah bagian timur ini tidak merasa dipilihkasihkan dan mengurungkan niatnya untuk melepaskan diri dari Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar